JENIS- JENIS BUAH TERBAIK UNTUK IBU HAMIL

Saat hamil menghampiri, semua orang selalu menginginkan hal yang terbaik untuk perkembangan dan pertumbuhan janin mereka. Entah itu dengan cara minum jus dari bermacam jenis buah, kemudian berolah raga, makan-makanan bergizi, dan masih banyak yang lain. Lalu, bagaimanakah buah terbaik untuk ibu hamil itu? Apa sajakah buah terbaik untuk ibu hamil? untuk menjawab pertanyaan tersebut, mari simak artikel berikut ini.

Berikut adalah beberapa jenis buah terbaik untuk ibu hamil, antara lain:

1. Apel
Apel sangat baik untuk ibu hamil dikarenakan di dalam apel ini terdapat kendungan serat yang tinggi yang mampu mengatasi sembelit terhadap ibu hamil. Selain itu, apel juga kaya akan berbagai vitamin dan mengatasi gangguan tidur selama hamil. jika ingin yang
JENIS BUAH TERBAIK UNTUK IBU HAMIL
lebih ampuh lagi, sebaiknya buatlah jus apel bercampur dengan bayam. Karena di dalam asam oksalik yang terdapat pada bayam, sangat ampuh melepaskan kotoran di dalam usus besar yang mengendap berhari-hari. Tidak hanya itu saja, di dalam buah apel juga terdapat zat pektin yang mampu membantu menurunkan kadar kolesterol yang mengganggu fungsi jantung.

Oya, baca juga artikel mengenai buah apel dapat mencerdaskan anak.

2. Wortel
Seperti yang pernah Anda ketahui sebelumnya bahwa wortel terkenal akan vitamin A yang tinggi. Sehingga, wortel juga merupakan salah satu buah terbaik untuk ibu hamil. Karena, tidak hanya kaya akan vitamin A, wortel juga dapat menciptakan sebauh energi instant yang mampu mengurangi letih lesu yang seringkali dialami oleh ibu hamil. Tidak hanya itu saja, wortel juga mampu mengurangi kadar gula darah pada ibu hamil dengan gangguan diabetes, dan mencegah darah tinggi dan pre-eklampsia.

3. Alpukat
Yang terakhir adalah alpukat, untuk buah yang satu ini, kaya akan kandungan kalori, lemak dan minyak. Sehingga alpukat tidak saja akan menjadi sumber energi yang dibutuhkan ibu hamil, namn dengan mengkonsumsi alpukat setiap harinya, hal ini mampu mengurangi kadar kolesterol dan menjaga kelenturan otot-otot sendi ibu hamil.


EmoticonEmoticon